Friday, November 30, 2007
Kisah Kasih “Sedih” di Sekolah...
Thursday, November 29, 2007
Kilas Peristiwa Dunia
Kilas peristiwa dunia kali ini kita menuju Irak, dimana perang saudara akan bertambah sengit. Rakyat Irak seakan digerakkan oleh kekuatan besar untuk saling membunuh. Siapa lagi penggeraknya kalau tidak negara yang selama ini melakukan agresi (CATAT! AMERIKA).
Iraq oh Iraq… Negeri yang keindahannya dikenal dengan seribu satu malam itu tidak indah lagi. Ingat Irak past ingat Saddam Husein. Bekas Presiden Iraq itu digantung sampai mati pada fajar waktu Baghdad semalam (31 Desember 2006), sambil memegang al-Quran dan enggan dipakaikan kain penutup kepala ketika menjalani hukuman. Lewat video berdurasi dua menit tiga delapan detik itu Saddam terlihat tegar. Setidaknya, ia masih masih cukup berani mendekati tempat eksekusi. Tak ada sedikit pun ia berontak, atau berusaha lari menjauhi tali besar yang bakal menggantungnya. Ia seakan pasrah dengan apa yang bakal terjadi. Ia tahu, ajalnya akan tiba. Walau tuduhan AS kala menginvasi Iraq tidak pernah terbukti mempunyai senjata pemusnah masal, ia hanyalah seorang tawanan perang.
“Hidup Iraq… Hidup Palestina,” teriaknya agak panik, setelah mengetahui ada kamera yang merekam peristiwa itu. Saddam bertahlil, beberapa saat kemudian ia anjlok dari tempat ia berdiri. Tali besar berwarna cokelat itu menjerat lehernya. Dengan disaksikan beberapa orang dari parlemen Iraq saat ini, ia meregangkan nyawa dengan menyebut nama Muhammad.
Jalan-jalan ke Jodoh Nagoya Batam #08
Hai para backpacker!!!...ada informasi hangat nih bagi yang suka jalan-jalan alias traveling, khususnya di Batam, apa itu???....
Kalau sekarang kalian perhatikan dengan seksama, sekarang di jalan-jalan di Batam, telah terpasang plang nama jalan yang asyik Bro!. Dengan desain menyerupai bentuk atap silang lancang kuning, khas KEPRI banget Bro! lumayan eyecatchinkkkk bangettttt gituloh.
Tapi kita patut bersyukur deh dengan pemasangan nama-nama jalan tersebut, soalnya aku aja yang ngerantau disini hampir 3 tahun lebih aja gak tau ini jalan apa namanya, disana jalan apa namanya, so dengan adanya plang tersebut bisa membantu kita ngapalin jalan yang sering kita lewati tersebut, walaupun terkesan terlambat sih.
Ok! Plang udah terpasang, sekarang tinggal kita jaga dan rawat tuh, biar aman dari tangan-tangan jahil, serta lebih bermanfaat tuk kita semua khususnya warga Batam, ok Bro!!!
Sasaran Tepat Sarat Manfaat
Sasaran Tepat Sarat Manfaat yaitu gerakan Pantang Mubazir. Dimana daging qurban milik masyarakat kami olah menjadi kornet sehingga distribusinya bisa lebih merata dan dapat dirasakan, manfaatnya oleh masyakarat tidak hanya pada Idul Adha saja. Bahkan kornet ini sudah terbukti sangat membantu masyarakat, yang rawan pangan, rawan gizi, sampai masyarakat yang terkena bencana karena Rumah Zakat juga menyalurkan kornet qurban: yang sangat bergizi iniuntuk bahan makanan bagi korban bencana. Pengolahan daging hewan qurban ini diproduksi oleh perusahaan yang telah berpangalaman dalam pengemasan produk ekspor dengan standar halal MUI dan pengawasan BPOM. Dari segi syariah juga ibu tidak perlu khawatir karena pada zaman Rasullullah SAW, hewan Qurban juga sering diawetkan. Dalilnya adalah sebagai berikut : Dari Aisyah ra, beliau berkata , "Dahulu kami biasa mengasinkan (mengawetkan) daging udhiyyah (qurban) sehingga kami bawa ke Madinah, tipa - tiba Nabi SAW bersabda "Janganlah kalian menghabiskan daging udhiyyah (qurban) hanya dalam waktu 3 hari" (HR. Bukhari-Muslim) Untuk waktu penyembelihan, juga tidak perlu khawatir karena penyembelihan hew an Qurban tersebut pada hari raya ldul Adha dan hari Tasyrik.
Waspadai Hujan Petir dan Puting Beliung
Meski sudah berkali-kali turun hujan selama sepuluh hari terakhir, perubahan dari musim kering
ke musim hujan belum terjadi. Pada musim peralihan seperti sekarang, masyarakat diminta mewaspadai kejadian alam yang sering terjadi, di antaranya angin puting beliung (gust)
dan petir saat turun hujan. Seringnya hujan yang turun siang sampai sore hari, menurut Hidayat, karena terbentuknya
daerah konvergen atau tempat berkumpulnya massa udara yang membentuk awan konvektif.
Awan konvektif selanjutnya menjadi awan kumulonimbus yang menyebabkan hujan turun
disertai petir. Selain itu, awan kumulonimbus yang tiba-tiba gelap, menjadi pertanda munculnya angin puting beliung.
Saturday, November 17, 2007
Maraknya Geng Motor...
Awalnya geng motor hanya kumpulan anak-anak remaja yang hobi ngebut dengan motor,baik siang maupun malam hari di Kota Bandung. Mereka melakukan balapan motor
alias trek-trekan di jalanan umum. Tapi kini, geng motor kini sudah meresahkan masyarakat, karena sepak terjangnya makin beringas.
Kelompok ini sekarang sudah menyebar ke berbagai wilayah,
meski organisasi induknya tetap berada di Kota Bandung, Jawa Barat.
Geng motor dapat menjadi wadah yang mampu memberikan gejala
watak keberingasan anak muda. Perkembangannya, tak lepas dari
trend an mode yang sedang berlangsung saat itu. Aksi brutal itu
perlu diredam. Mulanya berbuat jahat dari yang ringan seperti
bolos sekolah, lama-lama mencuri, merampok dan membunuh.
Lumrahnya jika sudah berani jahat karena ada indikasi mereka mengkonsumsi narkoba.
Untuk itu marilah kita semua peduli dengan mereka beri teladan yang baik bagi mereka, rangkul, dan ajak mereka untuk menghargai dirinya serta orang lain.
Jatuhnya Cessna Punya Malaysia
Sebuah Pesawat Cessna 9M-BDI yang diawaki oleh warga negara Malaysia terguling saat melakukan pendaratan darurat di Pantai Pesaren, Kecamatan Belinyu, provinsi Bangka Belitung, sekitar pukul 11.32 WIB. Pesawat berhenti dalam posisi telentang diatas pasir pantai. Beruntung pilot M Rozi (23) dan teknisi M Noor (25) tak mengalami luka-luka akibat peristiwa tersebut. Pesawat milik perusahaan Malaysia tersebut bertolak dari sebuah kota di Malaysia itu sempat singgah di Batam sebelum melanjutkan penerbangan ke Pangkalpinang. Mari kita berdoa semoga tidak ada lagi yang namanya kecelakaan-kecelakaan baik itu di darat, di laut maupun di darat. Semoga transportasi kita semakin aman sehingga kita merasa nyaman dan tidak was-was tuk bepergian kemanapun ya....amiiiiiinnnnn.
Wednesday, November 7, 2007
Lucunya Sepak Bola
Ya iyalah sepak bola tuh lucuuuuu, bayangin aja atau bola dikejar-kejar segitu banyak pemain, duapuluh dua orang cuman memperebutkan satu bola. Padahal kita tahu kan berapa bayaran para pemain sepakbola itu...uuuuuuchhhhhh ratusan juta Bro, tapi kok ya masih ngejar-ngejar tuh dapetin satu bola. Andaikata mereka beli sendiri dengan gaji segitu kan malahan dia bisa jadi juragan bola, coba bayangkan..iyakan..heheheh. Becanda kok.....
Komik Gempa Jogja 5,9 Skala Richter
Buku komik ini adalah kompilasi karya-karya komik dalam rangka mengenang musibah gempa bumi Yogyakarta, 27 Mei 2006 lalu. Menurut rencana akan diterbitkan oleh Akademi Samali bertepatan dengan peringatan satu tahun. Tercatat ada 18 judul komik yang terangkum disini. Kisah yang diutarakan dalam setiap judul sangat bervariasi, namun benang merahnya tetap terjaga.
Kontributor: Anto Garang, Azisa Noor, Alfarobi, Asnar Zacky, Beng Rahadian, Budiono, Devia, Diyan Bijac, Endik Koeswoyo, F Agung, Ganjar Witriana, Hanree, Herjaka, Injun, Mario Diaz, Man, Motulz, Nana Twins, Iput-Oyas, Ones, Rudi GM & Tita
Design, Layout & Editorial: Akademi Samali
Penerbit: Aruskata (2007)
Cover: Art Paper (F/C)
Isi: 104 halaman (puisi, komik dan artikel)
Tak banyak komik bertema memoir di Indonesia, termasuk dengan tema musibah bencana alam. Apa yang dilakukan para komikus ini patut mendapat pujian. Sebuah rasa simpati kepada saudara kita yang tertimpa musibah dapat direfleksikan dalam berbagai rupa. Disini kita menyaksikan bahwa sebuah (kompilasi) komik juga dapat berbuat banyak untuk memberikan semangat hidup kepada para korban.
Horeee..Masuk Nominasiiiiiiiii !!!!! Alhamdulillah
Bisnis Indonesia memandang perlu untuk menyerukan: Lawan Pungli Sekarang Juga! melalui cara yang kreatif. Cara yang dipilih adalah melalui iklan. Untuk itu, Bisnis Indonesia akan menggelar kompetisi Iklan Layanan Masyarakat yang terbuka untuk umum dan mahasiswa. Tiga penggagas terbaik dari masing-masing kategori akan dianugerahi Gagas Award. Selain itu, Seratus karya terbaik hasil ajang ini menurut rencana akan diterbitkan dalam bentuk buku sebagai upaya meluaskan jangkauan iklan. Alhamdulillah dari mengirim tiga masuk du, ya walaupun gak menang yang penting bisa ikutan dan nggak cuman jadi pecundang, ok BRO!
Lomba Identitas Baru Jawa Barat
Badan Pengendalian Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Provinsi Jawa Barat akan menyelenggarakan lomba dengan tema “Lestarikan Macan Tutul (Panthera pardus) Identitas Fauna Jawa Barat”, dengan 3 kategori lomba yaitu:
1. Desain maskot
2. Poster
3. Sticker.
Lomba ini menjadi salah satu sarana untuk mensosialisasikan identitas fauna Jawa Barat yang baru kepada seluruh masyarakat di Jawa Barat yang diharapkan dapat turut menjaga dan ikut serta melestarikan identitas fauna daerahnya.
Iseng-iseng mencoba, eh lumayan dapet juara pertama dikategori lomba desain stickernya lumayan
Tidak Ada Pemenang Lomba Slogan Pariwisata
Suara Merdeka, Jumat, 30 Desember 2005
SEMARANG - Dewan juri lomba slogan pariwisata Jawa Tengah memutuskan tidak ada karya yang layak menjadi pemenang utama dalam lomba tersebut. Dengan demikian, berarti tidak ada karya yang bisa digunakan sebagai slogan pariwisata Jawa Tengah.
Kepala Dinas Pariwisata Jateng Drs Agus Suryono MM mengatakan hal itu kepada Suara Merdeka, kemarin.
Dia menjelaskan pula, meskipun tidak ada pemenang, dewan juri yang diketuainya dan beranggotakan Prof Dr Sutomo WE MPd (Depari), Dra Rara Sugiarti M Tourism (UNS), Drs Eko Suseno Matruty (UKSW), Drs Dhoto Dewandono (Diparta), Drs Eko Hari Mudjiharto (Suara Merdeka), dan Nur Said (BIKK Provinsi), menetapkan dan memberikan penghargaan kepada lima karya terpilih.
''Kelima karya ini menurut penilaian dewan juri masuk dalam nominasi lima besar. Akan tetapi, belum ada yang layak memenuhi harapan panitia penyelenggara,'' tuturnya.
Kelima Slogan
Kelima slogan yang mendapat penghargaan tersebut adalah karya Ir Agung Hari Suharto, warga Jl Satria Utara I/H 153 RT/RW 006/004, Kelurahan Plombokan, Semarang Utara, berjudul Central Java, Smile of Indonesia.
Kemudian, Ganjar Witriana, warga Rumah Susun Lancang Kuning RT/RW 01/09, Kelurahan Sungai Jodoh, Batu Ampar, Batam, dengan judul Central Java, Truly Indonesia.
Penghargaan untuk tiga karya lain diborong oleh Istijabatul Aliyah, warga Jalan Malabar Selatan II/8 RT/RW 002/017, Mojosongo, Jebres, Surakarta.
''Dia mengirimkan beberapa karya dan tiga karyanya menyabet nominasi,'' kata Agus Suryono.
Ketiga karya Istijabatul ini berjudul Central Java, Paradise of Heritage, lalu Central Java, Cradle of Civilization, dan Visit the Magnetic Central Java.
Para pemenang ini, lanjut Agus, akan menerima penghargaan berupa piagam dan sejumlah uang. Dalam lomba slogan yang digelar Dinas Pariwisata Jateng sejak tanggal 21 November hingga 15 Desember 2005 tersebut, sebanyak 152 karya masuk ke meja panitia.
Para pemenang akan dihubungi per surat atau menghubungi panitia di Dinas Pariwisata Jateng, Jl Madukoro Blok B-B, Semarang, pada jam kerja.(A18-60v)
Pemenang Sayembara Cover Album 9 Gigi
22 Mar 2006 6:14pm
Ajang kompetisi yang digelar POS Entertainment ini, diluar dugaan mendapat sambutan yang sangat luar biasa. Meski waktu yang disediakan sangat mepet, yaitu antara tanggal 7 – 21 Februari 2006, jumlah peserta yang menyertakan hasil karyanya, bisa dibilang cukup banyak, yaitu lebih dari 200 design cover album yang masuk.
Pesertanya pun, ternyata sangat beragam asalnya, mulai dari kota Tasikmalaya sampai lintas benua, tepatnya dari kota New York, Amerika Serikat. Kemudian dari hasil karya yang dikirimkan, sangat mengejutkan kami, ternyata negeri ini menyimpan banyak potensi desainer-desainer yang handal di masa mendatang. Hal ini terlihat dari kualitas hasil karya yang masuk, hampir semuanya bagus sekali, karena mampu menawarkan suatu konsep baru yang lain daripada yang lain tapi tetap dalam kaidah seni yang ada. Tentu saja, ini sangat menggembirakan dan membanggakan, karena salah satu misi kami mengadakan sayembara ini adalah untuk menggali potensi desainer-desainer muda Indonesia.
Setelah melalui perdebatan yang sangat panjang, karena anggota Dewan Juri masing-masing mempunyai jagoannya sendiri-sendiri, akhirnya Dewan Juri yang terdiri dari Jan Djuhana (mewakili SONY BMG), GIGI (Armand Maulana, Thomas Ramdhan, Dewa Budjana) & Dhani Pette (mewakili GIGI Manajemen), memutuskan 3 orang pemenang sayembara ini yaitu :
Pemenang pertama (mendapat hadiah Rp 5.000.000) :
RIO - Jakarta
Pemenang Kedua (mendapat hadiah Rp 3.000.000) :
ARIEF BUDIMAN - Jakarta
Pemenang ketiga (mendapat hadiah Rp 2.000.000) :
ARINTOKO - Bekasi
Sedangkan hadiah hiburan berupa souvenir mechandise ekslusif GIGI bagi 10 pengirim pertama deasin covernya, jatuh kepada :
1. Budi Wibowo - Tangerang
2. Monteverdo Barnsley Boestami - Kuta, Bali
3. Dicky M Fadhilah - Bandung
4. Tatang Haidar - Bandung
5. Setiawan Jasawibowo - Jakarta
6. Ganjar Witriana - Batam
7. Yura Corallia Ponto - Jakarta
8. Sutrisno - Jakarta
9. Adhi Ardianto - New York
10. Boyke Saladyne - Mampang
http://gigionline.com
Terbaik Versi Tukang Koran
Dalam Edisi Senin, 5 Februari 2007, koran Tribun Batam dinyatakan terbaik oleh penyelenggara situs ini. Dalam edisi ini menampilkan banjir Jakarta yang telah menjadi agenda tahunan Pemerintah Kota DKI Jakarta. Dalam tampilan grafis yang menampilkan seandainya pintu air Manggarai, sebab serta kaibatnya bagi kota Jakarta terangkum dalam infografis saya tersebut. Selanjutnya anda dapat melihat selengkapnya di http://tukangkoran.blogspot.com
Misteri Gunung Kelud
Raungan sirine tanda bahaya meraung-raung untuk mengingatkan warga di sekitar lereng Gunung Kelud untuk segera meninggalkan rumahnya guna mengungsi. Itulah pemandangan diwaktu gunung Kelud terlihat menampakkan peningkatan aktifitas menuju meletus, dengan banyaknya guncangan, serta tremor yang terpantau pada pos penjagaan gunung Kelud. Gunung Kelud yang mempunyai struktur bentuk Gunung yang unik dengan adanya danau di tengah-tengah mulut gunung ini, dalam aktifitasnya gunung api ini memang sangat menggagumkan, penuh denga pesona. Namun gunung dengan banyaknya keunikan tersebut sekarang perlu diwaspadai dengan adanya peningkatan aktifitasnya. AWAS KELUD!
NONAME Cafe Party
Setelah si Aming didatengkan ke Batam di acaranya NONAME Cafe Batam. Penampilan Aming yang lucu menggemaskan bikin para clubber NONAMEHOLIC terpingkal-pingkal oleh ulah lucu si Aming ini.
Selanjutnya pas kemaren acara Halloween Party, kembali Noname Cafe yang dimanageri oleh Mbak Wiwiek kembali mengundang band yang sedang naik daun yaitu DRIVE untuk menghibur para Clubber.
Dalam penampilannya malam itu DRIVE dapat membuat suasana NONAME rame dengan tembang-tembangnya yang sangat di hafal oleh para penggemarnya yang malam itu dateng dengan kostum-kostum anehnya. Lagu demi lagu bergulir menghangatkan suasana Halloween Party malam itu. Semoga para NONAMEHAOLIC ter hibur dengan penampilan DRIVE, AJIEBBBBBBBBBBB...
Jalan-jalan ke Jodoh Nagoya Batam #08
Jalan-jalan Jodoh Ngoya kali ini cuman melihat kembali sudah samapai mana realisasi dari proyek Boulevard Jodoh Nagoya. Proyek yang diharapkan nantinya bisa menjadi suatu tempat bisnis, ekonomi serta pariwisata yang ada di Batam ini. Orchard Road Singapura...memang indah, tapi kalo kita bisa menjadikanya ada walaupun beda kenapa tidak. Semoga aja Boulevardnya besok kalau jadi kerennnnnnnnnn abizzzz...semoga mari kita berdoa....amiinnnnn
Tuesday, November 6, 2007
DENSUS 88 ANTI TEROR Grebek Pabrik Sabu di Batam
Ternyata sejak tiga bulanan lebih DENSUS 88 ANTI TEROR Mabes Polri telah menyusup ke Batam tanpa diketahui oleh aparat lokal Barelang Batam. Tetapi mendadak Indonesia tercengang dengan adanya pabrik sabu-sabu terbesar kedua di Indonesia ini yang berhasil digerebek oleh DENSUS 88. Ternyata Batam yang aman-aman saja mempunyai 5 buah pabrik sabu yang tersebar di penjuru Batam. Pasukan DENSUS 88 dengan sekitar 300an personil yang menyamar berhasil membongkar jaringan ini tanpa back up aparat lokal. Sungguh bombastik, sampai aparat lokal tidak mengetahui penggerebekan sabu terbesar ini. Namun yang penting kita bersyukur atas terbongkarnya jaringan dan pabrik sabu ini di Batam. BRAVO DENSUS 88 !!!
Jalan-jalan ke Jodoh Nagoya Batam #07
Hah Prabrik Sabu-sabu di Batam? yang bener? tapi itulah kenyataannya. Secara tidak disangka-sangka Batam yang mempunyai motto, BATAM BANDAR MADANI kini menjadi BATAM BANDAR NARKOBA.....aduh kok bisa sampai tidak tercium oleh aparat sini. Gila padahal omzetnya aja ratusan milliar. Untung saja tertangkap, kalau enggak duh bakalan Batam pada teler semua terkontaminasi sabu-sabu. Untung seribu kali untung. Semoga Batam kembali bersih dari narkoba, sehingga kita sebagai warga akan merasa tentram tuk tinggal dan beraktifitas dikota Batam tercinta ini. Amiiinnnnn
Serumpun Tapi Tak Sama...
Ketegangan demi ketegangan antar negara serumpun, Indonesia dengan Malaysia kelihatannya akan bakalan berlanjut. Dari mulai saling klaim wilayah, pulau-pulau, lagu daerah sampai nasib TKI-TKW di negeri jiran. Negara yang bertetangga dengan kita ini kadang sering menjadi musuh "perang dingin" dengan kita. Apalagi melihat perlakuan para RELA (pasukan relawan yang dibentuk oleh kementrian Malaysia) untuk menangkap para pekerja-pekerja Indonesia yang masuk secara ilegal di negara tersebut. Kadang perlakuan yang kurang manusiawi menimpa para "saudara-saudara pengumpul devisa" kita di negara tersebut. Semoga petinggi negeri ini bisa memberikan rasa aman dan memberikan kekuatan hukum bagi mereka sehingga mereka aman untuk mencari rezeki di negara tetangga kita. Sehingga tidak ada lagi penganiayan yang berakibat pulang ke Indonesia dengan kematian, yang tidak diharapkan oleh para keluarga yang ditinggalkan.
Sandriani oh Sandriani....
Sandriani...mungkin wraga Batam masih ingat akan nama gadis keturunan yang satu ini. Gadis yang ditemukan tewas secara mengenaskan di pinggiran jalan dekat hutan wisata MATA KUCING Batam. Sandriani tewas secara mengenaskan akibat pencurian dengan kekerasan yang dilakukan oleh 5 orang pelaku kejahatan. Tiga pelaku tertangkap polisi sedangkan dua lainnya buron. Ada dugaan Sandrianai diperkosa terlebih dahulu sebelum dihabisi, namun dugaan tersebut masih simpang siur, mengingat masih belum tertangkapnya 2 orang lagi pelaku yang nantinya bisa menceritakn kronologis kematian gadis cantik ini. Semoga dalam waktu cepat polisi dapat menangkap seluruh pelaku keji ini. Dan kita semua berharap ini merupakan kasus pembunuhan terakhir di Batam. Semoga Batam tetap menjadi tempat yang aman dan damai bagi pendatang maupun para tempatan.
Jalan-jalan ke Jodoh Nagoya Batam #06
Hai para penggemar jalan-jalan...kali ini jalan-jalan kita ke Jodoh Nagoya kali ini untuk kembali meliat sudah berjalannya Jodoh Nagoya Boulevard yang sudah mulai berjalan pembangunannya. Kita berharap semoga dengan adanya boulevard ini bisa menjadi tempat wisata jalan senyaman Orchard Road di Singapura ( maccaaa cihhh...ngimpi kali yeeee). Tapi kita warga Batam gak ada salahnya tuk berangan-angan yang semoga menjadi kenyataan. Semoga Boulevard Jodoh Nagoya nantinya bisa bermanfaat bagi warga Batam khususnya dan bisa menjadi daya tarik wisatawan buat nikmati liburan ke Batam daripada Singapura...semoga